__________________________

Note : Agar lancar...gunakan selalu "Google Chrome" fast browser untuk berkunjung ! (Download Google Chrome)

Cinema3satu - "Download Film Gratis"

Movies in MKV - "Download Film Gratis"

Sunday, August 15, 2010

Mesir Kembali Buka Museum Islam Terbesar di Dunia


Museum Seni Islam di ibukota Mesir Kairo yang merupakan museum seni Islam terbesar di dunia - secara resmi dibuka kembali oleh Presiden Husni Mubarak pada Sabtu kemarin (14/8) setelah adanya proyek restorasi museum tersebut selama delapan tahun.

Namun publik masih harus menunggu dua minggu sampai awal September untuk dapat melihat 25 galeri yang berisi 2.500 artefak karya seni besar bersejarah, dipilih dari sekitar 100.000 item.

Di antara koleksi berharga museum adalah kunci emas pintu Ka'bah, dan dinar Islam tertua yang pernah ditemukan, bertanggal dari tahun 697 masehi.

Manuskrip langka al-Qur'an juga dapat dilihat di antara barang pameran yang beragam seperti karpet Persia, keramik era Ottoman dan instrumen kuno yang digunakan dalam ilmu astronomi, kimia dan arsitektur.

Bangunan yang dibangun tahun 1903 di pusat Kairo pada awalnya dibangun untuk rumah dan melindungi warisan kaya negara Mesir dari para penjarah barang antik.

Pembukaan museum datang pada minggu pertama bulan suci Ramadhan.(fq/aby)


Source : eramuslim



Shared via AddThis

No comments:

Post a Comment

Related Posts with Thumbnails
Bookmark and Share